Kulit Tetap Glowing Sepanjang Musim Hujan
Rumah Milleur Lumajang | Distributor Milleur Beauty Lumajang - Padahal ini akan menyebabkan kulit menjadi kering, gatal dan tampak kusam, terlebih kalau kamu kehujanan. Buat kalian yang ingin tetap tampil glowing di musim hujan, bisa contek tips-tips ini:
Pilih Moisturizer yang Tepat
Selama cuaca dingin saat musim hujan, kalian disarankan untuk memilih moisturizer dengan kandungan yang berfungsi menjebak hidrasi dalam kulit. Carilah produk yang mengandung humektan, emolien dan oklusif, ketiga bahan itu dapat melembapkan kulit.
Humektan, seperti asam hialuronat adalah bahan yang membantu kulit mempertahankan kelembapan. Sedangkan emolien membantu melembutkan kulit, seperti shea butter dan cocoa butter. Kalau oklusif, seperti gliserin dirancang untuk mencegah kehilangan air dan menyegelnya karena Ia bekerja sebagai lapisan luar.
Jangan Gunakan Air Panas
Cuaca dingin di musim hujan memang paling enak berendam di pancuran air panas, tapi kebiasaan ini harus kamu hindari. Air panas akan membuat kulit sangat kering dan menyebabkan kelembapan ditarik dari kulit, mandi air panas lebih dari 10 menit akan menghilangkan minyak alami kulit.
Hati-Hati Saat Eksfoliasi
Melakukan eksfoliasi secara teratur adalah salah satu perawatan yang harus dilakukan untuk mengelupas sel-sel mati. Tetapi hal itu adalah sesuatu yang harus diperhatikan dalam rejimen perawatan kulit di cuaca dingin.
Penumpukan kulit kering dapat menciptakan penghalang yang mencegah kulit menyerap hidrasi, kelembapan dan nutrisi. Jadi gunakan eksfoliator yang lembut, pilihlah produk yang mengandung enzim buah atau exfoliant kecil seperti jojoba beads.
Gunakan Moisturizer Saat Wajah Basah
Perawatan wajah selama musim hujan, tidak hanya penting menggunakan pelembap tapi juga penting untuk mengikuti metode aplikasi yang tepat sehingga benar-benar meresap ke dalam kulit. Mengeringkan diri dan kemudian baru mengoleskan pelembap rupanya tidak terlalu efektif.
Gunakanlah moisturizer saat keadaan wajah kamu masih basah, karena ini kunci untuk memastikan pelembap meresap. Cara ini memungkinkan memerangkap sebagian air di kulit kamu, menjaganya agar tidak menguap.
Gunakan Sunscreen
Langit berwarna abu-abu bukan berarti kamu dapat terhindari dari sinar ultraviolet, paparan sinar ultraviolet (UV) akan tetap ada karena bentuk sinar UV itu bukan cahaya tetapi radiasi. Meski tidak terlalu cerah, sinar matahari tetap bisa menyebabkan kerusakan terutama sinar memantul dari permukaan.
Jadi menggunakan sunscreen ber-SPF saat musim hujan sangatlah penting karena ini cara nomor satu untuk mencegah penuaan dini dan menjaga kulit awet muda dan bercahaya.
Gunakan Masker Secara Rutin
Untuk dosis tambahan bahan-bahan yang menutrisi kulit, selalu gunakan masker wajah kamu. Penggunaan masker saat cuaca dingin dapat meningkatkan hidrasi dan memberikan perhatian ekstra pada wajah kamu.
Saat diaplikasikan, itu akan menciptakan penghalang kulit, mengunci kelembapan dan meningkatkan tekstur. Masker ini bekerja supercharged karena menambahkan bahan aktif pekat kembali ke kulit dalam jangka waktu singkat. Carilah yang mengandung zat penting untuk menghidrasi, seperti gliserin, asam hialuronat dan esktrak teh hijau.
Tidak hanya merawat dari luar, untuk mendapatkan kulit glowing kamu juga harus merawat dari dalam, yaitu dengan minum lebih banyak air. Tetap terhidrasi sangat penting untuk kesehatan kalian secara keseluruhan, termasuk kesehatan kulit.
Dehidrasi bahkan lebih telihat di cuaca dingin ketika kulit tidak bisa mempertahankan kelembapannya. Menghidrasi penting untuk membuang racun dalam tubuh dan cairan yang masuk bergerak secara efisien melalui kapiler.
Gunakan Humidifier
Kalau saat bangun tidur kamu merasakan rongga hidung kering atau bahkan kulit lebih kering, artinya sudah saatnya menggunakan humidifier. Menggunakan kelembapan ke udara akan membantu mengisi kembali kelembapan pada kulit saat kamu tidur.
Dengan menggunakan humidifier memungkinkan kulit kamu untuk mempertahankan kelembapannya. Kulit membutuhkan minyak alami untuk menjaga kesehatan sel dan mencegah produksi minyak menjadi berlebihan.
Beri Lapisan Pada Produk Skincare
Jika benar-benar ingin melindungi kulit kamu, terapkan lapisan dalam rutinitas kamu. Saat kulit kering, produksi sebum berkurang sehingga kelembapan keluar. Ditambah ada sedikit kelembapan di udara, jadi kamu bisa tambahkan beberapa produk lagi ke dalam rejimen kamu.
Daripada menggunakan krim yang berat, akan lebih bermanfaat untuk mengaplikasikan berbagai lapisan produk untuk memberikan banyak penghalang. Disarankan gunakan face oil kemudian diikuti dengan moisturizer untuk hidrasi maksimal.
Kunjungi Situs : Rumah Milleur Lumajang
Komentar
Posting Komentar