Bolehkah Pakai Produk Skin Care yang Sudah Kedaluwarsa?
Setiap produk kosmetik dan skin care komersil pasti punya tanggal kedaluwarsa masing-masing. Entah itu krim tabir surya, pelembap wajah dan badan (body lotion), krim mata, hingga serum wajah. Keterangan waktu kedaluwarsa biasa tercantum di bagian bawah wadah, samping wadah, tutup wadah, atau pada kotak pembungkusnya.
Rata-rata produk perawatan kulit dapat digunakan selama satu sampai dua tahun jika sudah dibuka. Sementara untuk produk yang masih tersegel rapat bisa bertahan hingga tiga tahun. Namun, dibanding dengan krim lainnya, krim mata biasanya lebih mudah dan cepat berubah kualitasnya jika sudah satu tahun digunakan.
Pencantuman batas waktu pemakaian ini bertujuan supaya Anda tidak sampai menggunakan produk melewati tanggal yang sudah ditentukan. Memangnya kenapa?
akibat memakai skincare kadaluwarsa !
Memakai produk skincare yang sudah lama terbengkalai sebenarnya tidak jadi masalah apabila belum melewati tanggal kedaluwarsanya dan disimpan dengan benar (tertutup rapat, menjauhi sinar matahari).
Seperti yang telah dijelaskan di atas, rata-rata produk skin care bisa awet sampai 2 tahun setelah kemasannya dibuka. Di samping itu, beberapa hal lain yang perlu Anda perhatikan jika ingin menggunakan skincare yang sudah lama, yaitu:
- Rasakan bagaimana teksturnya, lebih lengket atau lebih encer?
- Lihat apakah warnanya berubah? Produk sudah tidak layak pakai jika muncul bercak kekuningan atau kecokelatan.
- Baunya jadi tidak enak.
Jika salah satu saja terjadi pada skincare Anda, sebaiknya segera buang ke tempat sampah. Meski umumnya tidak berbahaya bagi kulit, Anda tetap harus menghindari memakai skincare kedaluwarsa. Kandungan bahan aktif dan zat obatnya mungkin sudah berubah sehingga kemanjurannya jadi berkurang.
Itu kenapa memakai krim tabir surya yang sudah basi bisa menyebabkan kulit terbakar (sunburn). Selain itu pada beberapa kasus, skin care kedaluwarsa dapat berisiko menyebabkan iritasi pada kulit yang sensitif. Terutama di bagian mata.
Maka Anda tetap perlu berhati-hati dan mengecek kembali tanggal kedaluwarsa yang tercantum serta kondisi produk tersebut sebelum memakainya. Percuma, ‘kan, pakai produk yang ternyata tidak memberikan manfaat apa pun bagi kulit Anda? Apalagi berbalik malah jadi merugikan.
Kunjungi Situs : Rumah Milleur Lumajang
Komentar
Posting Komentar